Ads 468x60px

Kamis, 01 September 2011

jelang hadapi iran persiapan timnas telah matang


Timnas Indonesia © Esa/Bola.net
Bola.net - Persiapan penggawa Timnas Indonesia jelang laga berat melawan Iran, Jumat (02/09), telah matang. Nyaris tidak ada masalah serius terkait persiapan para penggawa Skuad Garuda Merah Putih ini menjelang laga pembuka di Grup E, Babak Ketiga Pra Piala Dunia Zona Asia.Menurut Media Officer Timnas Indonesia, Desy Christina, tidak ada masalah berat yang mengganggu persiapan Timnas. Semua hal sudah bisa diselesaikan, termasuk masalah makanan para penggawa Timnas dan juga jadwal latihan mereka.
"Untuk makanan tidak ada masalah. Urusan ini ditangani langsung oleh Kedutaan Besar kita di Iran," ungkap Desy.
"Sementara itu, untuk jadwal latihan, saat ini kita berlatih setiap sore. Latihan yang dilakukan di Sports Complex Azadi ini berlangsung dua jam, mulai pukul 16.00-18.00," imbuhnya.
Sementara itu, menghadapi kondisi Iran yang kini sudah memasuki musim dingin, Desy mengaku telah mempersiapkan sarung tangan apabila laga melawan Iran berlangsung di bawah suhu 10 derajat celcius. "Saat ini, suhu di Iran antara 15-16 derajat. Kalau siang 20 derajat Celcius. Sementara apabila malam, kurang dari itu. Karena itulah, kami sudah mempersiapkan sarung tangan, mengantisipasi apabila dalam laga mendatang suhu berada di bawah 10 derajat Celcius," tandasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar